BERKAH RAMADAN DITLANTAS POLDA JAMBI BERBAGI TAKJIL KEPADA MASYARAKAT YANG MEMBUTUHKAN

KBRN,Jambi: Direktorat Lalu Lintas Polda Jambi melaksanakan kegiatan bagi-bagi takjil sebanyak 100 paket kepada masyarakat di bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah yang dibagikan seputaran Kota Jambi, Jumat (7/3/2025).
Direktur Lalu Lintas Polda Jambi Kombes Pol Dhafi, melalui anggota ditlantas, Aiptu Yeni Pusrini mengatakan kegiatan pembagian Takjil kepada masyarakat yang membutuhkan ini dilakukan sebagai wujud nyata kepedulian Polri kepada masyarakat terlebih di bulan puasa ramadhan.
“Kita ingin saling berbagi ke masyarakat terutama kepada masyarakat yang membutuhkan. Dan momentumnya dibulan suci ramadhan, semoga berkah", kata Yeni.
Yeni menyampaikan bagi-bagi takjil bersama anggota Ditlantas Polda Jambi, Aiptu Fithria, Bripka Wulan, Bripka Nita Purnama Sari, Brigadir Eka Utari, Brigadir Rizki Komariah, Brigadir Sri Sutra Novikar, Brigadir Yolli Saraswati, dan Bripda Adellia. Kegiatan ini dilakukan pukul 16.00WIB menjelang waktu berbuka puasa serta sasarannya, yaitu tukang gerobak, tukang sapu, ojek pangkalan dan kaum disabilitas.
"Alhamdulillah, harapan kita semoga ini bisa memberikan manfaat bagi semuanya. Dan bagi kami sendiri terutama ini adalah upaya guna saling berbagi serta sebagai wadah untuk meningkatkan ibadah kita dibulan suci ramadhan", Pungkas Aiptu Yeni Pusrini.
Sumber : Klik Disini